Selasa, 02 Desember 2014

Tugas 2 Softskill - Review Perusahaan

Suatu kegiatan yang dilakukan oleh individu atau kelompok orang yang memiliki nilai (value) dengan tujuan mendapatkan keuntungan (profit) yang dilakukan dengan bantuan teknologi informasi. Yang dimaksud teknologi informasi disini mencakup semua hal yang berkaitan dengan teknologi informasi, seperti internet. Bisnis Informatika ini merupakan penggabungan antara seni jual-beli (dagang) dengan pengetahuan atau ilmu teknologi informasi.

Tulisan yang akan kami buat adalah tugas softskill yang akan membahas atau mereview salah satu perusahaan yang bergerak dalam bidang bisnis informatika, berikut poin-poin yang diberikan :
  1. Perusahaan yang bergerak dibidang Bisnis Informatika
  2. Bidang spesifik yang dijalani perusahaan tersebut
  3. Luas lingkup area bisnis perusahaan tersebut
  4. Besar omset perusahaan dalam setahun
  5. Informasi penting tentang perusahaan
  6. Review tulisan profil perusahaan

Dari poin-poin di atas, kami akan menjawab setiap poin yang sudah ditentukan.
  1. Warung Internet (Warnet) Spy-Net
  2. Perusahaan tersebut bergerak dalam bidang penyedia jasa layanan internet. Layanan yang diberikan berupa internet browsing, pengetikkan, print, game online dan perbaikan komputer.
  3. Alamat perusahaan tersebut berada di Cibinong, Bogor dan hanya ada 1 pegawai/pemilik perusahaan. Terdapat 6 pc computer, 3 printer dan 1 komputer server. Luas lingkup area bisnis penyedia jasa layanan Internet Spy-Net ini adalah masyarakat di sekitar warung Internet tersebut.
  4. Penghasilan perusahaan selama 1 tahun kurang lebih Rp. 150.000.000,-
  5. Perusahaan ini memiliki kecepatan internet yang bagus, baik untuk mengunduh maupun browsing, dan jasa pengetikkan yang cepat.
  6. Warnet Spy-Net merupakan warung internet yang menargetkan kepuasan pelanggan saat browsing maupun bermain game online. Dengan tarif yang relative murah(Rp. 3000/jam, Rp. 10.000/4 jam dan paket malam Rp. 12.000) dapat menarik pelanggan dan kemungkinan akan memperbanyak komputer.
Selain dalam bidang internet, layanan yang diberikan berupa pengetikkan, print, dan perbaikan komputer. Karena masih minimnya warnet yang berada di lingkungan sekitar maka dengan layanan ini dapat membantu masyarakat sekitar khususnya dalam bidang informatika.
 
Sumber : 
 

0 comments:

Posting Komentar